JURNALBIREUEN.COM | TAKENGON – Sosialisasikan Pembauran Kebangsaan Bagi Kader TP PKK. Ketua Tim Penggerak PKK Aceh, Dyah Erti Idawati, membuka sekaligus menjadi narasumber pada kegiatan sosialisasi pembauran kebangsaan bagi kader TP PKK Kabupaten Aceh Tengah dan Bener Meriah, di Aula Kantor Setdakab Aceh Tengah, Rabu (9/3/2022).
Kegiatan sosialisasi tersebut, merupakan bagian dari kerja kolaborasi antara TP PKK Aceh bersama Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Aceh. Dengan tema yang diusung “Pembauran dan Pemberdayaan Kader TP-PKK di Masa Pandemi Covid-19”.
Turut hadir dalam kegiatan itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Aceh Mahdi Efendi, Ketua dan Wakil TP PKK Kabupaten Bener Meriah, dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Aceh Tengah.
Dyah mengatakan, kegiatan sosialisasi bagi kader PKK ini dimaksudkan untuk membangkitkan rasa dan semangat kebangsaan, demi mendorong terwujudnya kehidupan yang harmonis dengan menciptakan suasana keutuhan bangsa dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) di kalangan masyarakat.
Apalagi, PKK dinilai memiliki peranan strategis dalam mendukung terwujunya kerukunan dan toleransi antar umat beragama dan etnis, di mana tugas dan peran tersebut mencakup dalam tugas pokok Pokja 1. Sehingga, melalui para kader PKK yang tersebar di seluruh pelosok gampong mampu menciptakan masyarakat yang menjunjung tinggi toleransi, saling menghormati dan menghargai.
Kemudian, ia menyebutkan, tugas lain dari pokja 1 adalah meningkatkan ketahanan keluarga dalam rangka mewujudkan kesadaran warga tentang Penghayatan dan Pengamalan Pancasila melalui Pembinaan Kesadaran Bela Negara (PKBN) serta pemantapan pola asuh anak dan remaja dalam keluarga serta perlindungan anak.
“Karena itu Kesbangpol Aceh menitipkan tugas ini kepada kita (Pokja 1), untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya benturan etnis seperti di luar sana tidak terjadi di Aceh. Pencegahan dini ini melalui penghayatan dan pengamalan Pancasila serta pola asuh anak dan remaja dalam keluarga serta perlindungan anak juga turut mendukung itu,” pungkas Dyah.
Sementara itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Aceh, Mahdi Efendi, mengatakan kegiatan pembinaan ini dilakukan untuk menumbuhkan rasa kebangsaan bagi kader PKK dalam menjalankan perannya terkait penguatan keluarga dalam penghayatan nilai-nilai kebangsaan tanpa harus membedakan ras, suku, dan etnis untuk menjaga keutuhan NKRI.
Mahdi berharap, para peserta yang terdiri dari kader PKK dari TP PKK Kabupaten Aceh Tengah dan Bener Meriah bisa meneruskan informasi yang disampaikan narasumber, kepada keluarga dan masyarakat sekitar demi mencegah terjadi konflik ras, suku, dan etnis untuk menjaga kehidupan yang harmonis dan menjunjung tinggi toleransi.